√ Cara Menerapkan Gambar atau Foto Pada Konten Blog

Cara Menerapkan Gambar atau Foto Pada Konten Blog


Cara Memasang Gambar Pada Artikel Blog

Konten blog memiliki gambar sebagai ilustrasi dari artikel yang sedang dibahas, misalnya membahas tentang topik bisnis, maka gambar ilustrasi adalah seorang pebisnis yang sedang bekerja di kantor. Ilustrasi gambar berfungsi sebagai gambaran penjelasan pada artikel blog yang sedang dibaca oleh pengunjung blog.

Contoh lagi misalnya gambar artikel tentang cuaca maka konten blog membahas tentang cuaca hari ini, Jadi, penting sekali menambahkan gambar pada setiap artikel yang kita buat sebagai gambaran terhadap apa yang sedang kita bahas dalam konten blog.

Biasanya blog dengan banyak artikel tentunya harus ditambahkan foto atau gambar sebagai ilustrasi artikel blog. Memiliki foto atau gambar memang sangat penting untuk artikel blog agar lebih menarik dan disukai oleh pembaca dan mesin pencari (search engine).

Dengan kata lain, memiliki foto atau gambar memiliki tempat tersendiri dalam kegiatan blogging. Bagi para pengunjung sendiri, berkat gambar atau fotonya, bacaan menjadi sempurna, informatif dan tidak membosankan.

Menurut pendapat Jeff Bullas, artikel dengan gambar mendapat 95% lebih banyak penayangan daripada yang tidak. Dan bagi para blogger yang menyukai monetisasi blog, memiliki foto atau gambar tersebut merupakan salah satu bagian yang mengarah pada tujuan tersebut.

Konten dengan komponen visual bekerja dengan baik untuk semua hal, termasuk blogging. Ini karena sifat manusia sangat suka visualisasi dan imajinasi. 

Namun kita juga harus ingat bahwa foto atau gambar tidak boleh sembarangan ditampilkan dalam artikel blog. Lalu bagaimana cara menambahkan gambar atau gambar pada blog ini? Berikut ikhtisarnya.

1. Sesuaikan Gambar Dengan Topik Artikel 

Langkah pertama yang harus kita lakukan untuk menambahkan gambar atau foto dalam postingan artikel blog adalah mengatur dan menyesuaikannya dengan topik artikel. Ya, gambar atau foto  harus sesuai dengan topik tulisan atau konten tulisan yang sudah dibuat.

Tentu akan sangat aneh jika gambar atau foto yang dimuat dalam artikel tersebut tidak sesuai dengan isi atau tulisannya. Jika Anda memaksakan gambar yang tidak sesuai, pengunjung blog yang membaca artikel Anda mungkin merasa bingung, tidak fokus, tidak suka, atau bahkan merasa jengkel.

Jadi, jika Anda ingin menghindari hal seperti itu, suka atau tidak suka, Anda harus menyesuaikan foto atau gambar dengan konten atau topik artikel.

Lalu, Bagaimana caranya?

Jadi sebelum memasukkan foto dalam artikel blog, ada baiknya selesaikan menulis teks sampai selesai, lalu menambahkan foto atau gambar. Dengan melengkapi seluruh artikel, Anda akan mendapatkan gambaran  besar artikel yang telah dibuat dan Anda dapat memilih gambar yang sesuai dengan topik artikel.

Pentingnya menuntaskan artikel yang dibuat kemudian barulah membuat gambar ilustrasi untuk artikel yang telah selesai, agar pembaca merasa nyaman dalam membaca konten blog yang kita sajikan. Maka gambar tersebut menjadi sebuah hal yang sangat penting dalam membuat postingan blog.

Baca juga: 7 Cara Membuat Logo Keren dan Unik Untuk Blog Anda

2. Gunakan Foto Atau Gambar Beresolusi Tinggi 

Sekarang setelah Anda menemukan gambar yang sesuai dengan konten artikel atau topik Anda, langkah selanjutnya adalah memilih foto atau gambar beresolusi tinggi untuk ditambahkan gambar ke dalam postingan blog Anda.

Mengapa foto dan gambar harus beresolusi tinggi? karena kualitas gambar foto beresolusi tinggi lebih bagus dan enak dipandang. Ya, jadi pengunjung blog Anda akan lebih betah karena senang dengan tampilannya.

Selain itu, gambar beresolusi tinggi ini akan membuat artikel Anda lebih menarik dan mendukung informasi yang disajikan dengan lebih baik dan lebih detail. Resolusi tinggi memberikan hasil gambar yang lebih baik dibandingkan resoluis yang rendah.

Buatlah gambar original agar lebih terlihat profesional disbanding mengambil gambar dari Google, mengambil gambar di Google bisa melanggar hak cipta. Jadi, buatlah gambar sendiri bisa menggunakan software adobe photoshop, corel draw, adobe illustrator, dan media-media lainnya yang bisa dimanfaatkan oleh Anda.

Baca juga : 4 Hal yang Biasanya Menjadi Tujuan Seseorang Ketika Ngeblog

3. Menggunakan Gambar Buatan Sendiri 

Membuat gambar sendiri akan terasa lebih keren dan bangga, karena selain image original tentunya kita bisa membuat gambar untuk sebuah artikel tanpa harus mengambil dari search engine Google. Hal ini menjadikan tambahan skill dalam ngeblog dan membuat artikel blog lebih natural dan terkesan menarik bagi visitor blog.

Untuk memberikan kesan lebih profesional pada artikel dan blog Anda, sangat disarankan untuk menggunakan foto atau gambar yang didokumentasikan atau dibuat sendiri.

Anda bisa mendapatkan gambar atau foto untuk artikel blog dari mesin pencari. Namun, ada sisi negatifnya, karena kemungkinan blog Anda tidak akan terasa kurang bagus karena mengambil gambar orang lain.

Jadi bisa membuat gambar atau foto dengan dokumentasi Anda akan membuat artikel atau blog Anda lebih profesional. Bahkan visitor blog (pengunjung) ketika mereka melihat foto dokumen Anda sendiri cenderung lebih menyukainya.

Utamakan karya sendiri dibanding mengambil hasil karya orang lain, tentunya dengan membuat gambar sendiri menambah skill dalam membuat karya image. Dalam artikel blog yang dipasang gambar hasil sendiri tentu lebih elegan karena kita membuat karya sendiri tanpa Copas gambar orang lain.

Baca juga : 5 Ciri-Ciri Blog Anda Banyak Disukai Oleh Visitor

4. Tidak Ada Salahnya Mengedit Foto 

Langkah dan saran terakhir saat menambahkan foto ke blog Anda adalah mengedit foto jika menurut Anda perlu. Jika memang merasa ada yang kurang dengan gambar atau foto yang cocok dan terpasang, tidak ada salahnya mengedit atau mengubahnya kembali.

Dengan menggunakan beberapa program atau aplikasi pengedit foto yang ada, Anda dapat membuat foto Anda jauh lebih menarik dan berkesan bagi pengunjung Anda.

Editing gambar banyak dilakukan oleh para blogger sebagai upaya penyempurnaan gambar ilustrasi untuk sebuah artikel, makanya penting sekali untuk mengecek kembali apakah gambar yang telah kita buat sudah sesuai dan cocok dengan topik artikel blog yang dibuat.

Evaluasi dalam hasil akhir postingan blog adalah hal yang perlu diutamakan bagi setiap blogger, karena kenyamanan dan kepuasan visitor blog adalah tanggung jawab seorang blogger. Bilamana belum sempurna belajarlah untuk menjadikan artikel blog sempurna dengan memberikan gambar ilustrasi konten blog yang sesuai.

Penyelesain akhir dalam membuat artikel blog adalah dengan memberikan gambar ilustrasi yang menarik dan sesuai dengan topik blog, bilamana gambar sudah sesuai dan cocok dengan yang disajikan maka pengunjung blog akan dengan senang hati memberikan nilai yang lebih baik terhadap postingan blog yang kita buat.

Baca juga : Apakah Cara Membuat Blog Anda Sudah Efisien? Coba Cek 5 Hal Ini

Anggap saja pengunjung blog adalah seorang pembeli, dan sebagai penjual kita memberikan pelayanan yang baik dan nyaman bagi mereka. Jika, mereka merasa nyaman dan terbantu dengan artikel yang disajikan. Maka esok hari mereka akan berkunjung kembali terhadap artikel yang kita sajikan, seperti pepatah mengatakan “pembeli adalah raja” maka layanilah seperti raja dan kita akan mendapatkan imbalan yang lebih baik pula.

Share

0 Response to "√ Cara Menerapkan Gambar atau Foto Pada Konten Blog"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel